Tanjung Binga

Menikmati Keindahan Pantai Tanjung Binga Alias Desa Nelayan Bugis

Jika kamu sedang berlibur ke ke Provinsi Bangka Belitung yang terkenal indah ini, maka Pantai Tanjung Binga, yang juga disebut sebagai Desa Nelayan Bugis, perlu masuk dalam travel itinerarymu. Pantai ini berada di Kecamatan Sijuk, sekitar 20 km arah utara dari Kota Tanjung Pandan atau 8 km dari Pantai Tanjung Kelayang.

Di Pantai Tanjung Binga, kamu bisa menikmati keindahan panorama bahari yang penuh dengan warna-warni kapal nelayan yang indah. Air Pantai Tanjung Binga jernih, ombaknya tenang, dan dasar lautnya menyimpan keindahan yang sukar dilukiskan dengan kata-kata.

Jika masih kurang, kamu bisa mengunjungi beberapa pulau kecil yang lokasinya jauh dari Pantai Tanjung Binga. Beberapa pulau tersebut antara lain Pulau Lengkuas, Pulau Batu Berlayar, Pulau Pasir, dan lainnya.

Baca Juga:  Ada Apa Saja di Museum Kata di Belitung?

Bagi yang belum tahu, Pantai Tanjung Binga sebenarnya merupakan desa nelayan bernama Desa Keciput. Di sini terdapat dermaga milik warga yang difungsikan sebagai tempat penjemuran ikan. Hasil tangkapan ikan warga desa nelayan kebanyakan dikirim ke Tanjung Pandan, ada pula yang dikirim ke Jakarta, Kalimantan, dan lainnya.

Desa Nelayan Bugis

Desa nelattan memilikii 6.000 penduduk meliputi 2.000 kepala keluarga. Sebagian besar penduduk setempat merupakan keturunan suku Bugis yang berasal dari daerah Bone, Sulawesi Selatan. Keturunan suku Bugis ini telah lama menetap di sini dan masih menggunakan Bahasa Bugis sebagai bahasa sehari-hari.

Di Pantai Tanjung Binga kamu bisa menikmati pemandangan khas desa nelayan dengan banyak perahi yang lalu-lalang atau ditambat di tepian pantai. Kamu yang suka foto-foto juga bisa mengabadikan momen-momen indah di sini, dengan latar belakang deretan rumah nelayan dan dermaga yang menjorok sejauh 100 meter dari tepi laut serta sejumlah tempat penjemuran ikan.

Baca Juga:  Pusat Oleh-oleh di Belitung Paling Lengkap dan Murah

Suasana pantai menjadi semakin asri karena naungan pepohonan serta atmosfer perairan laut yang tenang, jadi tempat ini sangat pas buat kamu yang ingin rileks sambil mengamati kegiatan para nelayan. Di sore hari, perahu-perahu nelayan mulai berangkat melaut, sedangkan anak-anak nelayan terlihat bermain ruang di tepi laut. Matahari terbenam yang indah bisa kamu nikmati.

Saat pagi datang, kamu bisa mengamati satu per satu perahu nelayan datang merapat dari laut dengan membawa ikan hasil tangkapan serta semalam. Kamu bisa melihat langsung kegiatan penduduk desa nelayan menjemur ikan untuk diasinkan dan dijual atau dikonsumsi sendiri.

Kamu bisa semua aktifitas nelayan di Tanjung Binga dari atas Bukit Berahu yang berada dekat dari pantai. Semua ini bisa kamu nikmati jika kamu berkunjung ke Pantai Tanjung Binga.