Bengkel SAC

10 Bengkel Mobil Terbaik dan Recommended di Palembang

Sebagai kota besar, Palembang tentu memiliki sarana dan prasarana lengkap. Jalan-jalan rayanya bagus, lebar, dan modern, sehingga sangat nyaman bagi pengendara kendaraan pribadi maupun kendaraan umum. Nah, bicara soal sarana transportasi seperti mobil, tentunya kamu harus rajin menyervis kendaraan roda empatmu secara berkala. Di Palembang, ada banyak sekali tempat untuk servis mobil yang pastinya sangat recommended.

Bengkel Palembang

Inilah beberapa bengkel terbaik yang ada di Palembang untuk kamu semua para pemilik mobil.

1. Bengkel S.A.C (Semarang Auto Car) Palembang

Yang pertama adalah bengkel S.A.C yang tentunya sudah tidak asing bagi para pemilik kendaraan. Alamatnya ada di Jl. MP. Mangkunegara No.83, Bukit Sangkal, Kec. Kalidoni, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30961 dengan nomor telepon 0813-6835-6028. Bengkel ini buka dari jam 8 pagi sampai 5 sore, hari Minggu tutup. Pelayanannya profesional dan memuaskan dengan harga yang cukup bersahabat. Segala keluhan kendaraan Anda bisa diatasi di sini.

2. Karya 45

Karya 45 adalah bengkel terpercaya lainnya yang berada di Jl. Angkatan 45 No.2111, Lorok Pakjo, Kec. Ilir Bar. I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30137, nomor telepon (0711) 354971. Bengkel ini membuka layanannya dari jam 7:30 pagi sampai 4:30 sore, hari Minggu tutup. Sebaiknya datang pagi jika tidak ingin mengantri karena bengkel ini sangat terkenal sehingga selalu ramai.

Baca Juga:  10 Tempat Karaoke Paling Asyik di Palembang

3. Bengkel Mobil Teras Auto

Meski sederhana, Bengkel Mobil Teras Auto selalu ramai. Alamatnya berada di Jl. Tj. Rawo No.912, Bukit Lama, Kec. Ilir Bar. I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30138 denga nomor telepon 0813-7907-6087. Bengkel ini buka setiap hari dari jam 8 pagi sampai 6 sore. Hasil pengerjaannya dijamin memuaskan dan para karyawannya ramah serta handal.

4. Hammer D’ Cross Bengkel Mobil

Di bengkel ini kamu bisa menyervis mobilmu dengan harga yang ramah kantong. Mulai dari servis, ganti oli, overhaul, tuneup, transmisi, porting, polish, dan lainnya akan dikerjakan oleh mekanik berpengalaman. Bengkel yang satu ini membuka usahanya di Jalan Bypass Musi 2, Bukit Baru, Kec. Ilir Bar. I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30138, telepon 0821-7530-9523, dan buka setiap hari dari jam 8 pagi sampai 6 sore.

5. MBS Auto Bengkel Mobil

MBS Auto Bengkel Mobil beralamat di Jl. Residen H. Amaluddin, Seberang Kantor Pos Perumnas Kenten, Suka Maju, Kec. Sako, Kota Palembang, nomor teleponnya 0811-7872-807. Bengkel ini buka setiap hari kecuali hari Minggu, dari jam 8.30 pagi sampai 5 sore. Servis di tempat ini dikerjakan dengan cepat dan hasilnya memuaskan. Ganti oli mesin, ganti oli transmisi, ganti oli gardan, tune up (carbon dan manual, servis mesin, rem, kaki-kaki, sampai turun mesin bisa dikerjakan dengan baik.

Baca Juga:  Rekomendasi Toko Bangunan di Palembang

6. Bengkel Mobil ACR Auto Service

Bengkel Mobil ACR Auto Service berada di Jl. Maskarebet Raya, Talang Klp., Kec. Alang-Alang Lebar, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30961, telepon 0895-2571-8949, dan buka dari jam 9 pagi sampai 5 sore, hari Minggu tutup. Pengerjaannya sangat profesional dan telaten, tidak asal kerja, dan tarifnya pun bersahabat sesuai dengan tingkat masalah. Hasil pengerjaan yang rapi dan bagus membuat bengkel ini tak pernah sepi pengunjung.

7. Bengkel Mobil Aman

Bengkel Mobil Aman ada di Jl. Sutan Syahrir No.57, 5 Ilir, Kec. Ilir Tim. II, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30163, dengan nomor telepon yang bisa dihubungi (0711) 715462. Bengkel yang selalu ramai ini melayani pengunjung dari jam 8 pagi sampai 5 sore, hari Minggu tutup. Ini adalah tempat body repair yang sangat direkomendasikan di Palembang. Setiap kali ada masalah di kendaraan roda empat Anda, langsung saja menuju ke sini karena servisnya dijamin memuaskan dan harganya rasional.

8. Car Repair Setia Abadi Cemerlang

Bengkel yang satu ini buka di Griya Permata Sako Jl. Padatkarya Blok, Tulip No.1, Srimulya, Sematang Borang, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30961, telepon 0813-6767-4280, dan buka dari jam 8 pagi sampai 5 sore kecuali hari Minggu karena mereka libur. Tempatnya luas, teknisinya jempolan, dan pelayanannya memuaskan, jadi pelanggannya pun banyak sekali dari berbagai daerah di Palembang.

Baca Juga:  11 Rekomendasi Cafe Paling Keren di Palembang

9. Car Repair Evo

Car Repair Evo adalah bengkel recommended lainnya yang buka dari jam 8 pagi sampai 5 sore, hari Minggu tutup. Alamatnya ada di Jl. Sapta Marga No.68, Bukit Sangkal, Kec. Kalidoni, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30961, nomor telepon (0711) 819656. Pengerjaannya memang tak secepat di bengkel lain, tapi hasilnya dijamin memuaskan, oleh karena itu banyak pemilik mobil yang jadi pelanggan setia di sini.

10. Bengkel Mobil Sriwijaya Berlian Motor

Selanjutnya ada Bengkel Mobil Sriwijaya Berlian Motor yang beralamatkan di Jalan Raya Patal Pusri No.48, Kalidoni, Kec. Kalidoni, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30163, telepon (0711) 720710. Mereka buka dari jam 8 pagi sampai 5 sore, setiap hari tanpa hari libur. Montirnya handal dan bisa dipercaya, pengerjaan tidak asal dan hasilnya pasti maksimal.